Tuesday, January 4, 2022

Cerita Burung dan Pohon

 Mengarang cerita baru sesuai request anak anak sudah menjadi hal yang biasa saat anak anak bosan di perjalanan, dan ide tokohnya biasanya datang dari anak anak sendiri, alur ceritanya mengalir begitu saja, kali ini cerita Burung dan Pohon


Di negeri yang tidak begitu luas, ada sebatang Pohon besar, dipohon itu ada sarang dan telur burung, telur itu baru saja menetas, anak burung keluar dari cangkang telurnya,

"cuit cuit cuit cuit" anak burung mengeluarkan suaranya, mencari induknya..

Berhari hari menunggu ibunya pulang

"Pohon, tau kah kamu ayah, ibuku dimana?" anak burung itu bertanya pada pohon tempat tinggalnya

"Maaf, aku juga tidak tau, mungkin ibumu mencari makan untukmu" jawab pohon

Berminggu minggu, ibu dan ayahnya tidak muncul juga, teman teman hewan lainnya berasumsi, mungkin ibu dan ayahmu dimakan pemangsa burung, seperti kucing, ular, serigala dan lainnya.

Anak burung semakin sedih karena orang tuanya pun tak pernah dilihatnya, namun pohon tempat iya tinggal, terus memberinya semangat

"Kamu harus kuat, ayo kamu harus belajar terbang, siapa tau kamu nanti bisa mencari ibu dan ayahmu"

anak burung mulai mendengarkan pohon, ia akhirnya belajar terbang dari ranting yang paling bawah, awalnya ia terjatuh, kemudian bangkit lagi, belajar lagi dan lagi

Kemudian ia naik ke ranting yang sedikit tinggi, naik lagi dan lagi, akhirnya anak berung itu bisa terbang, ia senang sekali akhirnya bisa terbang.

Pohon menasehatinya, jika saja ia tak bertemu ibunya, ada banyak kawan yang akan menemaninya, ia harus menjadi anak burung yang kuat dan mandiri.

Demikian lah cerita mama untuk anak anak mama, semoga anak anak mama menjadi anak yang kuat,mandiri dan selalu banyak bersyukur kepada Allah SWT atas Hidup yang diberi


No comments:

Post a Comment

Kemurahan Tuhan kepada keluarga kecilku

 Roda kehidupan membawa ku ke titik pekerjaan yang biasanya selalu ku kritisi, tapi kuharap dari titik ini lah saya bisa membawa sedikit per...